Thursday, September 4, 2014

Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy Note 4 dengan Galaxy Note 3

Seperti biasanya, Samsung selalu mengumumkan Smartphone phablet seri Galaxy Note di awal bulan September. Tahun 2014 ini, tepatnya tanggal 3 September, Samsung telah mengumumkan 3 gadget unggulannya yaitu Galaxy Note 4, Galaxy Note Edge dan juga wearable device-nya yakni Samsung Gear S.
Salah satu keunggulan seri Samsung Galaxy Note yang paling saya sukai adalah adanya Stylus Pen yang dapat membantu saya dalam mencatat semua catatan penting dalam pekerjaan sehari-hari.
Menurut Marketing Director Mobile Indonesia, Galaxy Note 4 ini akan hadir di Indonesia pada bulan Oktober 2014. Jadi bagi yang ingin memilikinya, bersabar dulu hingga bulan Oktober 2014 nanti.
Galaxy Note 4Salah satu peningkatan kemampuan yang paling penting dalam Galaxy Note adalah penggunaan Prosesor yang tertinggi di kelasnya yang tersedia di dua varian yaitu 1.9GHz Octa Core dan 2.7GHz Quad Core. Selain itu, Kamera Belakang juga dipesenjatai dengan 16 Megapixel sedangkan Kamera Depan untuk Selfie sebesar 3.7 Megapixel.
Samsung Galaxy Note 4 juga memliki Finger Scanner, Heart Rate Monitoring dan Fast Charging yang tidak dimiliki oleh Galaxy Note 3. 
Untuk mengetahui perbedaan-perbedaan lain Galaxy Note 4 dengan pendahulunya yaitu Galaxy Note 3, saya coba membuat tabel perbandingan spesfikasinya seperti dibawah ini :

 Tabel Perbandingan Spesifikasi Galaxy Note 4 dengan Galaxy Note 3
Spesifikasi
Note 4
Note 3
Network
2G, 3G, 4G (LTE)
2G, 3G, 4G (LTE)
SIM
Micro SIM
Micro SIM
Dimensi
153.5 x 78.6 x 8.5 mm
151.2 x 79.2 x 8.3 mm
Berat
176g
168g
Tipe Display
Super AMOLED
Super AMOLED
Warna Display
16M colors
16M colors
Size Display
5.7"
5.7"
Pixel Display
1440 x 2560 px
1080 x 1920 px
Kamera Belakang (Utama)
16 Mega pixel
13 Mega pixel
Kamera Depan
3.7 Mega pixel
2 Mega pixel
Video
2160p@30fps
2160p@30fps
Android OS
V4.4.4 (Kitkat)
V4.3 (Jelly Bean), upgradable to V4.4 (Kitkat)
Internal Memory
32GB
32GB
RAM
3GB
3GB
Card Slot
MIcroSD, up to 64GB
MIcroSD, up to 64GB
Chipset
Qualcom Snapdragon 805
Exynos 5433
Qualcomm Snapdragon 800,
Exynos 5420
CPU
Octa Core 1.9GHz /
Quad Core 2.7GHz
Quad-core 2.3GHz /
Quad Core 1.9GHz & 1.3GHz
Battery
Li-Ion 3220 mAh
Li-Ion 3200 mAh

1 comment: